Merdeka Raih Gold Star di Investortrust ESG Awards 2024
PT Merdeka Copper Gold Tbk meraih penghargaan Gold Star untuk kategori Big Cap dalam ajang Investortrust ESG Awards 2024 yang berlangsung di Hotel Aryaduta, Jakarta, pada 26 November 2024. Acara yang bertema “Celebrating the ESG Leaders in Shaping a Sustainable Future” ini diselenggarakan untuk mengapresiasi komitmen luar biasa perusahaan-perusahaan yang dalam menerapkan prinsip keberlanjutan di seluruh aspek operasional mereka.
Penghargaan tersebut diserahkan oleh Direktur Investortrust, Sachin Gopalan, kepada Boyke Poerbaya Abidin, Chief External Affairs PT Merdeka Copper Gold Tbk. “Penghargaan ini merupakan pengakuan atas komitmen dan upaya Merdeka dalam mengintegrasikan aspek lingkungan, sosial, dan tata kelola yang baik dalam kegiatan bisnis perusahaan,” ujar Boyke. Penghargaan ini juga menjadi motivasi bagi Merdeka untuk terus memperkuat komitmennya dalam memajukan keberlanjutan di setiap aspek operasionalnya.
Direktur Utama Investortrust, Primus Dorimulu, dalam sambutannya mengungkapkan bahwa penghargaan ini diberikan kepada perusahaan yang telah berhasil mengimplementasikan praktik keberlanjutan secara konsisten, mengelola risiko dan peluang ESG dengan baik, serta menjaga kinerja keuangan yang stabil. Perusahaan-perusahaan penerima penghargaan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi perusahaan lain dalam menciptakan nilai jangka panjang melalui keberlanjutan yang terintegrasi dengan baik.
Dewan juri Investortrust ESG Awards 2024 terdiri dari tokoh-tokoh berpengalaman dalam bidang ESG, antara lain Ketua Juri Prof. Roy Sembel (Guru Besar IPMI International Business School), Prof. Sidharta Utama (Guru Besar FEB Universitas Indonesia), dan Primus Dorimulu (Presiden Direktur Investortrust).
Bahtiar Manurung, ESG & Climate Manager PT Merdeka Copper Gold Tbk, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan bahwa penghargaan ini akan mempercepat integrasi prinsip-prinsip ESG dalam perusahaan. Hal ini diharapkan tidak hanya memperkuat reputasi Merdeka di mata pemangku kepentingan, tetapi juga meningkatkan kredibilitas perusahaan dalam memimpin praktik keberlanjutan di industri.
Sebagai perusahaan yang berkomitmen untuk menciptakan nilai jangka panjang, Merdeka akan terus mengintegrasikan prinsip keberlanjutan dalam setiap aspek operasionalnya. Dengan penerapan praktik ESG yang kuat, Merdeka berharap dapat memberikan dampak positif tidak hanya bagi lingkungan dan masyarakat, tetapi juga untuk masa depan yang lebih berkelanjutan.
*
Foto Utama: Boyke Poerbaya Abidin, Chief External Affairs PT Merdeka Copper Gold Tbk (ketiga dari kiri) menerima penghargaan Investortrust ESG Awards 2024.